Dalam pengembangan ranah usahanya, Futago Teknik tidak hanya terpaku pada mesin konstruksi bangunan saja. Akan tetapi, Futago Teknik juga memproduksi mesin pada bidang yang lain yakni mesin pertanian. Selain mesin perontok padi, mesin cuci wortel dan mesin rajang singkong, Futago Teknik juga memproduksi mesin yang berguna untuk mandaur ulang kulit padi atau sekam (gerabah). Mesin yang kami maksud adalah mesin giling sekam.
Seperti yang terlihat pada gambar, mesin tersebut adalah salah satu contoh dari beberapa aneka mesin gerabah produksi Futago Teknik. Mesin ini memiliki dimensi yang cukup besar yakni berukuran 116x55x115 cm. Mesin dedak garapan Futago Teknik ini mampu menggiling kulit padi (sekam) sehingga menjadi dedak atau bekatul yang sangat halus dengan kapasitas ±50 kg/jam. Dengan menggunakan mesin dedak bekatul ini, semua tekstur sekam dari berbagai jenis padi akan digiling dan menjadi dedak/bekatul yang sangat halus hanya dengan sekali proses giling dimana anda tidak perlu melewati dua kali proses untuk mendapatkan dedak yang halus.
Dari sekam sisa gilingan padi, anda bisa jual kembali atau bisa anda pergunakan sebagai pakan ternak tentunya setelah menjadi dedak atau bekatul. Dengan menggunakan mesin giling sekam ini, kulit padi yang tadinya terbuang sia-sia bisa anda daur ulang dan bisa menghasilkan keuntungan bagi anda. Futago Teknik, produsen aneka mesin terlengkap di Indonesia.